Monday, February 26, 2007

LinkShare  Referral  Prg

Apa itu Affiliate Marketing

Apa itu Affiliate Marketing

Affiliate Marketing adalah sebuah cara menghasilkan uang lewat internet. Dalam bisnis ini kamu akan mendapatkan uang apabila kamu bisa menjual produk atau jasa merchant ( pemilik produk atau jasa ). Misal, saya punya produk buku dan dijual secara online. Untuk meningkatkan penjualan, saya mengajak kamu untuk bergabung dalam program affiliate saya, yaitu untuk mempromosikan dan menjual buku-buku saya. Saya akan memberi kamu komisi dari setiap buku yang terjual. Nah, sebagai anggota, kamu disebut sebagai seorang affiliate / affiliate marketers.


Cara Affiliate Marketing Bekerja

Bisnis ini dijalankan secara online. Sebagai seorang affiliate, kamu akan mendapat affiliate link, yaitu sebuah link unik berupa serangkaian huruf dan angka yang berfungsi untuk mengidentifikasikan diri KAMU.

Contoh affiliate link seperti ini : http://www.do2easy.com/index.php?refid=12345. Angka "12345" adalah kode affiliate kamu.

Jika seseorang meng-klik link itu, orang itu akan terbawa ke situs saya. Dan kalo orang itu membeli produk, maka sistem affiliate akan mencatat kode "12345" telah berhasil menjual. Maka kamu akan menerima komisi.


Tugas kamu hanyalah mempromosikan Link tadi. Cara terbaik dalam mempromosikan Link affiliate adalah melalui website atau blog ( website ....?, Blog .......? wah..... jangan takut gitu dong. Kan nanti saya ajari bikin blog ). Kamu bisa saja mempromosikannya lewat e-mail. Tapi ini sangat riskan kecuali kamu memiliki milis sendiri. Kalo kamu mengirim e-mail sembarangan, kamu dianggap mengirim SPAM dan akan diBlacklist. Apa itu SPAM ? Pendeknya, SPAM adalah e-mail yang tidak diinginkan oleh si pemilik e-mail / si penerima, atau kegiatan mengirim e-mail tanpa persetujuan si pemilik alamat e-mail.

Cara berpromosi selain lewat blog atau website juga bisa lewat milis / forum dan iklan.


Komisi Affiliate


Single-Tier Commission

Yaitu komisi yang dibayarkan dalam satu tingkat. Artinya kamu dapet komisi cuma dari hasil penjualan sendiri.


2-Tier Commission

Yaitu komisi yang dibayarkan dalam dua tingkat. Selain komisi dari hasil penjualan sendiri, kamu juga menerima komisi dari hasil penjual affiliate di bawah kamu. Misal komisi kamu per penjualan adalah 30%, jika affiliate di bawah kamu ( yang kamu referensikan ) menjual, kamu daper lagi 20%. Begitu seterusnya.

Macam - macam cara mendapatkan uang dengan program affiliate.

1. Pay Per Sale, Komisi ini hanya dibayarkan bila kamu berhasil menjual produk atau jasa merchant.

2. Pay Per Lead, Leads atau prospek adalah oarang denga kualifikasi tertentu yang dipilih oleh merchant.

Kalau kamu berhasil membawa seorang Prospek bagi merchant, kamu dapet komisi. Biasanya, kalo prospek membeli kamu dapet lagi

komisi per sale.

3. Pay Per Click, yaitu komisi yang diberikan hanya karena sebuah iklan di-klik. Misal kamu memasang iklan tertentu, dan bila iklan itu diklik

oleh pengunjung situs kamu, kamu dapet bayaran. Komisi ini biasanya berkisar antara $ 0,01 hingga $ 1.

4. Reccuring / Referral, kamu mendapat komisi bila berhasil mengajak orang lain untuk iktu bergabung dalam program affiliate.

5. Hybrid, yaitu gabungan dari berbagai jenis komisi. Bisa jadi sebuah iklan diklik, kamu dapet bayaran. Dan jika orang itu membeli, kamu

dapet bayaran lagi.

Affiliate Program Provider ( Third Party )

Yaitu pihak ketiga yang menyelenggarakan program affiliate, menyediakan data merchant dan produk-produk. Misal kamu punya website tentang musik. Kamu bisa bergabung menjadi affiliate dengan merchant - merchant yang menjual misalanya Alat Musik, MP3, Sodtware Musik,

Download lagu dan sebagainya. Anggap kamu mengikuti program affiliate dari merchant A, B, C dan D. Jika kamu berhasil menjual produk dari

keempat merchant itu, maka kamu bisa dapet 4 cek dengan nilai misalnya masing-masing $ 1,000. Tapi dengan adanya Affiliate Program Provider, kamu cukup menerima 1 lembar cek senilai $ 4,000 dari semua merchant. Jadi praktis dan mudah. Lagi pula, third party ini memiliki banyak sekali merchant yang siap menerima kamu sebagai affiliate mereka.


Contoh Affiliate Program Provider yang paling terkenal adalah LinkShare Corporation





Labels:

1 Comments:

At April 27, 2009 at 6:54 PM , Anonymous omen said...

thanks baget infonya....

 

Post a Comment

Subscribe to Post Comments [Atom]

<< Home

School of Rock Just Added - Download It Now on iTunes

No Payment for 90 Days at Fujitsu

Get Your Next Degree Online!

Ladybug Play Tent - HearthSong

Imaginary Foundation at Karmaloop.com